• HOME
  • BLOG
  • Skincare Routine Jerawat & Bruntusan Versi Ester

Skincare Routine Jerawat & Bruntusan Versi Ester

Jan 04, 2021

Hai semuanya.. Jerawat dan bruntusan adalah masalah kulit sejuta umat yah.. pasti semua orang pernah ngalamin hal ini kan? sejujurnya bisa dibilang ini bruntusan pertama kali di kulit aku yang cukup parah, jadi aku langsung fokus untuk cari skincare simple yang bisa mengobati masalah kulit aku saat itu.

Akhir tahun 2020 lalu, aku cukup punya banyak masalah kulit seperti:

  1. Jerawatan: Jerawat besar di jidat yang super bengkak dan sakit serta ada jerawat besar di samping alis juga.
  2. Bruntusan: Bruntusan ini ada di pipi aku kiri dan kanan tapi paling banyak di pipi kanan.
  3. Kulit Bertekstur: Karena bruntusan yang banyak, tekstur kulit aku juga jadi kurang halus dan ketika dipakaikan foundation semuanya terlihat jelas.
  4. Pori Besar: Pori aku sudah besar tapi saat itu terlihat lebih besar dari biasanya.
  5. Kusam: Kulit aku kurang terlihat cerah dan segar.
  6. Kurang Lembab & Glowing: Selain kusam, kulit aku juga seperti terlalu matte dan kehilangan kelembapannya sehingga jarang sekali terlihat glowing dan lembab.

Karena masalah kulit ini, aku pribadi lebih memilih untuk menggunakan skincare routine yang simple tapi bisa bekerja multifungsi. Disini aku akan sharing mengenai skincare routine pagi dan malam versi aku yang cukup menyembuhkan kulitku kurang lebih 2 minggu.

SKINCARE PAGI:

FACIAL CLEANSER

Pagi hari aku selalu pakai BIYU Oil Control Face Cleanser yang diperuntukkan untuk jenis kulit normal to oily (sesuai jenis kulitku). Facial Celanser ini nettonya 80 ml dengan harga Rp 109.000,-., bertekstur clear gel dan sangat ringan di kulit wajah.

Face Cleanser ini juga memiliki low ph yang aman untuk kulit kita yaitu ph 4 - 5,5. Face Cleanser BIYU ini tidak memiliki busa yang banyak, lembut dan ringan di wajah serta tidak begitu ada sensasi licin saat dibilas.

Hasil pemakaian di aku adalah kulit menjadi bersih, memperhalus tekstur wajah, melembabkan dan memiliki oil control yang cukup baik. Ingredients face cleanser ini juga hanya 15 dengan Zinc PCA yang bagus untuk mengontrol minyak, tidak mengandung alcohol, SLS/SLES, parfum dan paraben.

SERUM

Saat itu toner wajah aku habis dan aku masih belum beli toner lagi, jadi aku langsung menggunakan serum setelah facial cleanser. Jika kalian merasa wajib sekali menggunakan toner, silahkan pakai toner sebelum serum yah hehe bahkan lebih bagus lagi kalau tetap pakai toner setelah face cleanser. AZARINE Anti Acne Serum ini adalah serum pilihan aku untuk mengobati jerawat. Harganya hanya Rp 30.000,- untuk 20 ml.

Serum ini memiliki banyak sekali manfaat seperti memudarkan jerawat dan kulit kusam. Kandungan cinammon, asam salisilat dan centella asiatica bisa untuk mengatasi permasalahan jerawat, sedangkan vitamin B3 Niacinamide, bengkoang dan ekstrak pepaya berfungsi untuk mencerahkan wajah dan menyamarkan bekas jerawat sehingga kulit menjadi lebih bersih.

Serum ini berwarna putih agak bening, teksturnya cair seperti air dan snagat cepat meresap ke kulit dengan hasil akhir matte. Hasil pemakaiannya adalah kulit menjadi lebih cerah, tekstur halus, oil control baik serta jerawat besar menjadi lebih kempis. Untuk bruntusan di pemakaianku kurang terlihat hasil yang signifikan. Dalam ingredientsnya, serum ini tidak mengandung parfum dan paraben tapi memiliki kandungan alkohol baik yang melembabkan.

PELEMBAB

Setelah selesai menggunakan serum, aku lanjut menggunakan pelembab dari Citra Multifunction Gel Tomato Bright UV. Pelembab ini adalah pelembab multifungsi yang bisa digunakan di wajah, badan dan rambut. Netto pelembab ini adalah 180 ml dengan harga Rp 25.000,-.

Karena mengandung tomat dan buah pomegranate, warna pelembab ini merah dengan tekstur gel yang ringan dan tidak lengket serta aroma tomat dan pomegranate yang super segar. Pelembab ini bisa melembabkan, mencerahkan dan menyejukkan kulit kita dari terpaan sinar matahari dan bisa menyamarkan noda hitam.

Citra Multifunction Gel Tomato Bright UV ini juga mengandung 20x Vitamin B3* + C untuk kulit yang cerah bening dan bercahaya. Kandungannya 0% Alcohol dan masih mengandung parfum. Kombinasi pelembab ini dan serum Azarine Anti Acne di kulit aku snagat efektif untuk mempercepat proses penyembuhan jerawat terutama bruntusan yang sulit hilang di pipi. Wajah lebih cerah, glowing dan bekas jerawat perlahan memudar.

SUNSCREEN

Sunscreen yang biasa aku pakai adalah NIVEA SUN Protection Serum SPf 50+ PA+++ Instant Aura dan Oil Control. Sunscreen ini memiliki netto 30 ml dengan harga Rp 49.000,-/pcs. Sunscreen Oil Control lebih diperuntukkan untuk kulit kombinasi berminyak sedangkan Instant Aura untuk semua jenis kulit.

Kedua sunscreen ini sangat ringan di wajah, dengan white cast untuk Instant Aura dan Oil Control tidak memiliki white cast. Kurang dari 1 menit, sunscreen ini menyerap dengan cepat ke kulit sehingga kulit menjadi matte dan tidak kusam berminyak. Sesudah memakai sunscreen apapun, akan lebih baik jika pakai bedak setelanya supaya kulit tidak kusam berminyak sepanjang hari.


SKINCARE MALAM

MICELLAR WATER

Untuk kulit yang sedang bermasalah atau tidak, jangan pernah lewatkan double cleansing setiap malam. Aku menggunakan Garnier Rose Micellar Water bernetto 400 ml dengan harga Rp 109.000,-. Micellar ini efektif untuk mengangkan make up dan kotoran di wajah kita dan melembabkan kulit.

CLEANSING BALM

Kalau aku pakai make up yang cukup tebal dengan foundation, aku biasa membersihkan wajah dengan cleansing balm FANBO dengan Lemon Extract. Netto cleansing balm ini 30 gr dengan harga Rp 58.000,-. Cukup keluarkan 2 spatula cleansing balm dan pijat wajah dengan gerakan memutar.

Cleansing balm ini efektif untuk membersihkan make up waterproof, hanya saja butuh sedikit usaha lebih keras yah hehe Setelah semua make up di wajah sudah terangakt dengan cleansing balm, lap wajah dengan kapas untuk menghapus sisa makeup tersebut.

FACIAL CLEANSER

Aku kembali menggunakan BIYU Oil Control Cleanser di malam hari setelah menggunakan cleansing balm/ micellar water.

SERUM

Aku kembali menggunakan serum AZARINE Anti Acne 3 tetes di wajah. Serum ini bisa digunakan 2x sehari pagi dan malam.

PELEMBAB

Aku kembali menggunakan CItra Multifunction Gel Tomato Bright UV sebagai pelembab.

Semua skincare routine ini memberikan hasil yang cukup baik selama kurang lebih 2 minggu. Butuh penggunaan lebih lama lagi untuk sampai sembuh sepenuhnya yah. Perlu aku ingatkan, skincare cocok-cocokan. Cocok di aku belum tentu cocok di kalian yah.. Untuk penjelasan, before after dan praktek pemakaian skincare yang lebih lengkap, kalian bisa nonton video ini yah ! Terimakasih

Est


😊
0
😢
0
💖
1
👍🏻
0
🤣
0
😮
0
🙏🏻
0
Copy to clipboardCopy Icon
Facebook IconTwitter IconLine IconWhatsApp Icon
ABOUT ME
Ester Wijaya
Ester Wijaya
Aku bukanlah seorang Beauty Expert ataupun orang yang ahli di bidang kecantikan. Aku hanyalah orang biasa yang ingin berbagi pengetahuan seputar kecantikan dari sudut pandangku dan membantu teman-teman semua dalam mengenal suatu produk karena "Sharing is Caring".
TAGS
Facial Foam
Makeup Malas
Rambut Patah
Skin
Keluarga